Mengenal SEO, Beserta 2 Teknik Rahasia di Dalamnya (Untuk Meningkatkan Trafik)

Mengenal SEO, Beserta 2 Teknik Rahasia di Dalamnya (Untuk Meningkatkan Trafik)

Saat anda berkenalan dengan search engine (mesin pencari), sudah pasti anda akan berkenalan juga dengan sahabat sejatinya, yaitu seo.

Pengertian SEO (Search Engine Optimization) adalah sebuah usaha untuk mengoptimasi mesin pencari.

Di indonesia sendiri, seo itu di anggap sebagai hal yang tabu oleh sebagian para konten marketer, karena banyak yang beranggapan kalau seo itu untung-untungan.

Dan pasti karena ini alasannya :

Situs yang biasa-biasa aja bisa halaman pertama, bahkan posisi pertama.

Ya saya akui itu, situs yang biasa-biasa aja bisa halaman pertama, bahkan bisa posisi pertama.

Tapi ada satu hal yang tidak akan pernah mereka dapatkan, yaitu :

Pengunjung yang setia, dan loyal.

Oleh karena itu seo bukanlah ilmu untung-untungan, hanya saja baru setengah jalan sudah anda sudah berkata "NYERAH".

Terus kenapa saya perlu mempelajari SEO mas?

Sebenarnya tidak ada alasan penting yang mengharuskan anda mempelajari seo.

Tapi, sebagai konten marketer, anda perlu mempelajari seo, karena dengan seo anda dapat bersaing dengan situs lain di mesin pencari, hingga meningkatkan trafik.

Maka dari itu, untuk mampu bersaing dengan situs lain, minimal anda perlu mempelajari 2 teknik dasar seo, yaitu
  1. On-Page Seo
  2. Off-Page Seo

 On-Page SEO

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula

Jika di artikan "On-Page" artinya "pada halaman, sedangkan "SEO (Search Engine Optimization)" artinya "Mengoptimasi mesin pencari".

Jadi secara garis besar, pengertian On-Page SEO adalah suatu teknik untuk mengoptimasi halaman situs supaya mendapatkan hasil terbaik di pencarian.

Untuk mengoptimasi halaman supaya mendapatkan hasil terbaik di pencarian, terdapat 6 hal penting yang perlu anda lakukan, yaitu :  

1. Membuat Konten Berkualitas

Konten merupakan wadah untuk menampung ide, yang nantinya akan di bagikan, dan di lihat oleh orang banyak.

Namun sayangnya, masih banyak sebagian konten marketer yang tidak memfikirkan kualitas konten itu sendiri.

Karena mereka hanya memiliki satu tujuan. yaitu :

Ingin cepat dapet uang

Sampai sini biar saya luruskan dulu.

Semua orang pasti butuh uang, tapi jangan berfikiran kalau uang bisa datang dengan cepat dari internet.

Karena untuk menghasilkan uang dari internet, minimal $50 perhari membutuhkan perjuangan yang sangat luar biasa.

Kalau tidak percaya, anda bisa langsung tanyakan sendiri kepada mereka yang sudah berpenghasilan lewat internet, pasti jawaban yang di berikan tidak jauh berbeda.

Jadi, kalau anda menulis hanya untuk uang, silahkan anda fikirkan kembali untuk menciptakan situs yang sukses.

Lanjut ke topik...

Ngomongin konten yang berkualitas itu tidak akan ada habisnya, tapi yang jelas untuk membuat konten berkualitas, minimal anda perlu berfikir bagaimana konten tersebut memenuhi 3 konsep ini  :

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula
1. Useful - berguna untuk pembaca
2. Usable - bermanfaat untuk pembaca
3. Accessible - mudah di akses oleh pembaca

Karena pada dasarnya artikel yang berkualitas itu, tidak hanya memiliki jumlah kata yang banyak bukan ?

2. Optimasi Jumlah Kata

Dalam hal membuat konten, kita harus memberikan komposisi kata yang pas, tidak terlalu banyak atau pun sedikit.

Karena saat ini, kebanyakan pengunjung itu menginginkan sebuah konten yang complex.

Artinya konten tersebut isinya pas, dan di sertai materi yang padat.

Serta dalam membuat konten yang complex, jumlah kata perlu anda perhatikan .

Tapi jangan pernah membuang waktu anda untuk memfikirkan jumlah kata, nanti yang ada anda malah pusing sendiri. cukup di perhatikan saja.

Bahkan menurut copyblogger, terlalu fokus terhadap jumlah kata merupakan 1 dari 11 kesalahan yang dapat membuang waktu audience (calon pembaca) anda.

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula
Tugas dari seorang penulis bukan lah menulis lebih banyak kata, tapi tugas seorang penulis adalah untuk memberikan pesan yang sesuai / complex. (maaf kalau tidak sesuai)
"Tapi mas, bukannya kalau konten berkualitas itu jumlah katanya harus banyak ya ?"

Tidak juga, karena logikanya seperti ini, kalau anda mampu membuat konten berkualitas, tentu anda sudah tau komposisi jumlah kata yang pas bukan ?.

3. Menganalisa Kata Kunci (Keyword Research)

Tujuan dari keyword research adalah untuk mendapatkan keyword yang bernilai.

"Terus hubungannya sama optimasi konten apaan mas ?"

Hubungannya adalah keyword research akan membantu para calon pembaca untuk menemukan konten anda.

Karena pada dasarnya calon pembaca akan memasukan keyword terlebih dahulu, dan apabila situs anda cocok dengan keyword yang di maksud, maka situs anda akan muncul.

Sebagai contoh, saya coba mencari keyword "tendo blogger template fast seo", dan hasilnya seperti ini :

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula

Situs saya berada di halaman pertama, posisi ke-5.

"Terus gimana caranya untuk mencari keyword mas ?"

Untuk mencari keyword sangatlah mudah, sudah banyak tools online yang siap membantu anda.

Ubersuggest salah satunya.

Ubersuggest merupakan tools online terbaik yang mampu memberikan rekomendasi keyword, mulai dari a--z.

Dan untuk menggunakan ubersuggest caranya seperti ini.

1. Kunjungi dulu situs ubersuggest, dan persiapkan keyword yang ingin anda cari. misalnya "search engine".

2. Masukan keywordnya, kemudian ubah negara, dan bahasanya menjadi indonesia. kemudian klik suggest.

3. Setelah anda klik suggest, maka akan muncul rekomendasi dari keyword yang anda cari tadi.

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula


Gilaaaa, sampai 320 pilihan keyword lohh.

4. Optimasi Url

Sesuatu hal kalau di manfaatkan dengan benar, pasti akan menghasilkan sesuatu yang luar biasa, bukan ?

Begitu pula dengan url, apabila url kita manfaatkan dengan benar, url tersebut dapat membantu konten anda untuk masuk halaman pertama.

Maka dari itu, lahirlah strategi penempatan keyword di dalam url

Untuk menempatkan keyword di dalam url sangatlah mudah, bagi anda pengguna platform blogger, anda hanya perlu menempatkan keywordnya di tautan permanen.

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula


5. Optimasi Kecepatan Situs

Pengunjung sangat menyukai situs yang loadingnya cepat, karena waktu yang mereka miliki tidak terbuang percuma.

"Apakah hanya pengunjung saja mas ?"

Tidak, mesin pencari pun ikut-ikutan senang karena kepuasan pengunjung telah terpenuhi (UX).

"Terus kalau situs saya loadingnya lelet, apa yang akan terjadi mas ?"

Kalau situs anda loadingnya lelet, beberapa hal ini akan terjadi pada situs anda :

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula

Perhatikan kalimat berikut :

40% of people abandon a website that takes more than 3 seconds to load. artinya sebanyak 40% calon pengunjung akan mengabaikan website yang membutuhkan waktu lebih dari 3 detik untuk memuat konten.

Jadi apabila situs anda loadingnya lelet, sebanyak 40% calon pengunjung lebih memilih kabur, dan jika anda tidak ingin hal itu terjadi, anda perlu mempercepat loading situs anda, segera.

Panduannya : 

6. Optimasi Internal Link

Internal link merupakan link yang berada di sebuah situs, yang apabila di kunjungi link tersebut akan mengarah ke halaman lain di situs itu sendiri.

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula

Contohnya : tombol navigasi, breadcrumbs, widget label, dan widget populer post

"Terus hubungannya dengan optimasi halaman apa mas ?"

Hubungannya adalah internal link dapat membantu pengunjung untuk menemukan konten anda yang lain.

Tidak hanya pengunjung saja, bahkan mesin pencari pun juga lebih mudah untuk mengindex konten anda yang lain.

Off-Page SEO

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula

Jika di artikan "Off-Page" artinya "luar halaman", sedangkan "SEO (Search Engine Optimization)" artinya "Mengoptimasi mesin pencari".

Jadi secara garis besar, pengertian Off-Page SEO adalah suatu teknik untuk mengoptimasi situs dari luar, supaya mendapatkan hasil terbaik di pencarian.

Dan untuk mengoptimasi situs dari luar, terdapat 2 hal yang perlu anda lakukan, yaitu :

1. Link Building

Link building merupakan proses untuk mendapatkan backlink

Backlink dapat membantu konten anda untuk masuk halaman pertama, bahkan posisi pertama.

Gak percaya ? lihat sendiri buktinya.

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula

Dalam mencari backlink anda harus tetap berhati-hati, dan jangan mudah tergiur.

Karena saat ini sudah banyak orang yang menawarkan jasa-jasa backlink, dan dengan mengeluarkan kocek $2 saja, anda sudah bisa mendapatkan 100-200 backlink.

Namun saat ini google sudah semakin pintar, dan semakin selektif dalam memilih backlink.

Jadi tidak semua backlink itu bagus, walaupun anda sudah sampai mengeluarkan uang, tetap saja belum bisa menjamin.

Oleh karena itu, ada sebuah cara yang terbukti ampuh, untuk mendapatkan backlink dengan kualitas tinggi adalah dengan cara menggunakan Teknik White Hat.

Teknik White Hat 

Teknik White Hat merupakan teknik yang paling di sukai oleh mesin pencari, karena backlink berdatangan secara natural, dan berkualitas.

Untuk mendapatkan backlink berkualitas tinggi menggunkan teknik white hat, cukup sulit. maka dari itu, anda harus cukup sabar dalam menerapkan teknik ini.

Dan berikut cara untuk mendapatkan backlink berkualitas tinggi dengan teknik white hat.

1. Sediakan konten berkualitas

Pertama -- sediakan konten yang berkualitas, karena konten yang berkualitas bisa kita jadikan sebagai umpan untuk menarik perhatian si pemilik situs lain.

Apabila si pemilik situs lain sudah tertarik, maka mereka tidak akan ragu untuk menambahkan link anda di dalam konten mereka.

2. Meminta pemilik situs lain (influencer) untuk menambahkan link konten anda

Apabila tidak ada situs yang menambahkan link anda, itu tandanya belum banyak yang mengenal anda.

Tapi bukan berarti anda bisa langsung meminta pemilik situs lain, untuk langsung menambahkan link anda ke dalam konten mereka.

Bahaya

Bisa-bisa anda langsung di abaikan oleh mereka.

Tapi ada, ada cara supaya anda di kenal oleh pemilik situs lain.

Dan caranya itu seperti ini :
  1. Berkomentar setiap kali mereka mengupdate konten
  2. Sering bertanya atau meminta refrensi kepada mereka
  3. Follow akun sosmednya
  4. Like fanspagenya 
Nah, setelah mereka menyadari keberadaan anda, saatnya anda meminta mereka untuk menambahkan link anda ke dalam konten mereka, tapi jangan ada unsur memaksa.

*catatan : kualitas konten yang anda berikan harus jauh lebih bagus dari mereka

Masih kurang ?

Buat aset berharga.

Template salah satunya.

Dengan membagikan template secara gratis maka akan banyak backlink berkualitas yang menghampiri situs anda.

Backlink yang datang tidak hanya dari pengguna template saja, melainkan juga dari situs yang ikut membagikan template anda.

Masih mau lagi ?

Lakukan broken link building.

Broken link building merupakan teknik yang cukup efektif untuk mendatangkan backlink secara natural.

Karena anda hanya perlu mengganti link yang rusak pada situs orang lain, dengan link baru yang menuju ke situs anda.

Tapi ingat, dalam melakukan broken link building, situs yang anda incar haruslah memiliki topik yang sama, dan konten anda harus berkualitas.

Dan cara melakukan broken link building itu seperti ini :

1. Persiapkan situs yang ingin anda cari broken linknya
2. Kunjungi situs Iwebtool/broken-link-checker, kemudian masukan link yang sudah di siapkan tadi.

Pengertian dan Teknik Dasar SEO untuk Pemula (Pahami Hanya Dalam 7 Menit)

3. Apabila terdapat tanda "silang merah" itu artinya linknya sudah rusak
4. Selanjutnya anda bisa langsung menghubungi si pemilik situs, kemudian tawarkan link konten anda sebagai penggantinya. 

2. Optimasi Sosial Media

Sosial media merupakan tempat yang memiliki potensi sangat besar untuk menjaring para pengunjung selain dari mesin pencari.

Karena itu lah, anda perlu mempromosikan konten ke sosial media.

Dan sebelum melakukan promosi, anda perlu menyiapkan 3 hal ini dulu :
  1. Konten berkualitas
  2. Akun facebook 
  3. Sudah bergabung di komunitas.
Setelah siap, ini lah yang perlu anda lakukan.

1. Kunjungi grup komunitasnya.
2. Kemudian buat deskripsi yang menggambarkan konten yang ingin di bagikan, dan jangan lupa tambahkan link konten anda.
3. Kemudian share.
0 Komentar untuk "Mengenal SEO, Beserta 2 Teknik Rahasia di Dalamnya (Untuk Meningkatkan Trafik)"

Hanya 9,8% Komentar Cerdas yang di Approve